Objek Wisata, Ekonomi, Dan Jumlah Pengunjung Terkena Dampak Erupsi Gunung Agung

Dengan kondisi aktivitas erupsinya Gunung Agung sangat mempengaruhi dunia pariwisata bali mulai dari jumlah pengunjung, perekonomian masyarakat yang lebih banyak menggantungkan di pariwisata dan beberapa objek wisata di bali juga terkena dampaknya.

4 Objek Wisata Yang Terkena Dampaknya:

1. Pura Besakih

Pura Besakih adalah pura yang paling besar, Secara lokasi Pura Besakih ini berada di kaki gunung agung bali, jadi sudah pasti efek dari erupsi Gunung Agung sangat terasa di pura besakih dan sekitarnya.

2. Taman Ujung Sukasada

Terdapat Taman sangat unik di utara Pantai Candidasa dengan nama Taman Ujung Sukasada. sebenarnya taman ini adalah makam Raja terakhir Karangasem,  namun taman ini sangat terkenal dengan kecantikannya.
Terdapat sebuah Istana ber arsitektur perbaduan antara gaya Bali dengan Eropa yang dikelilingi dengan kolam, selain itu atmosfirnya juga sangat sejuk dan segar dengan adanya banyak pepohonan.

3. Tirta Gangga

Memang tidak sedekat Pura Besakih jarak antara Gunung Agung ke Tirta Gangga, lokasi Tirta Gangga berada di sebelah timur laut dari Gunung Agung dengan jarak radius antara 20an Km. akan tetapi abu vulkanik yang diluncurkan, pastinya terbawa angin hingga ke Tirta Gangga.

4. Pantai Candidasa

Pantai yang sangat terkenal akan keindahan sunsetnya, pantai di sebelah timur Bali ini memang agak jauh dari gunung agung, tapi sebaiknya dihindari dulu selama status Gunung Agung masih awas. 

Menurunnya Jumlah Pengunjung

Menurut Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, jika dibanding tahun kemarin rata rata okupansi hotel sekitar 70-80% perhari pada bulan desember, namun dengan adanya kondisi gunung agung seperti ini okupansi menurun hingga kisaran 20-25% saja.
Kemudian ketika ditutupnya bandara dan aktivitas penerbangan di stop untuk sementara, sejumlah penginapan di Ubud angka okupansinya menurun tajam hingga di angka kisaran 15-20%.
Menurut Prof. Dr. IB Raka Suardana, SE., MM., sebagai seorang pengamat ekonomi dari Undiknas, bahwa penutupan bandara sangat berpengaruh terhadap jumlah penurunan kunjungan wisatawan.
Jumlah wisatawan yang membatalkan kurang lebih ada 59.000 orang dari 445 penerbangan yag batal dikarenakan penutupan bandara.

Dampak Terhadap Perekonomian Masyarakat


Sementara pada tanggal 5 Desember 2017, Putu Supadma Rudana (anggota komisi X DPR RI) dalam acara gerakan sadar wisata dan aksi sapta pesona mengatakan “Hampir 80% perekonomian masyarakat bergantung dari sektor pariwisata. Pemerintah pusat dan Pemerintah daerah diminta agar segera bersama-sama merevovery pariwisata Bali, jika tidak dilaksanakan dengan segera maka akan terjad PHK secara masal dan kebrangkutan sejumlah perusahaan”


Selain itu beliau juga berharap disiapkannya shuttle bus oleh pemerintah pusat secara geratis dari objek wisata ke objek wisata lainnya agar wisatawan asing tertarik untuk berkunjung ke bali.

Erupsi gunung agung ini tidak bisa dicegah maupun dihindari, tapi harus disiasati dengan pengelolaan yang baik agar dunia pariwisata bali dapat segera kembali membaik, dengan menyediakan shuttle bus adala salah satunya.

Sumber Referensi:


No comments:

Post a Comment